Keunggulan Program Studi
Lulusan juga diberikan satu atau lebih keahlian terkait dengan pasar modal. Keahlian tersebut meliputi kompetensi sebagai Wakil Perantara Pedagang Efek (Broker Dealer), Wakil Penjamin Emisi Efek (Underwriter) dan Wakil Manajer Investasi (Investment Manager).
Merupakan Program Penyatuan Diploma Sarjana hasil kerjasama antara Politeknik Bisnis dan Pasar Modal (BCM College) dengan Tanri Abeng University. Program studi ini dirancang dan didesain untuk mencetak tenaga Ahli Professional yang memiliki 2 Gelar Pendidikan yaitu D3 dan S1 dengan spesialisasi di bidang Pasar Modal yang berkualitas melalui materi-materi dan proses pembelajaran untuk menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi tinggi dalam aspek pengetahuan dan ketrampilan serta jiwa profesionalisme dengan karakter berwawasan nasional dan global melalui pengembangan kurikulum yang disesuaikan dengan kebutuhan dalam Industri Keuangan khususnya Pasar Modal.
Gelar: Ahli Madya (A.Md) dan Sarjana (SM)
Durasi: 4 tahun
Syarat: SMA, SMK dan MAN semua jurusan
Merupakan Program Penyatuan Diploma Sarjana hasil kerjasama antara Politeknik Bisnis dan Pasar Modal (BCM College) dengan Tanri Abeng University. Program studi ini dirancang dan didesain untuk mencetak tenaga Ahli Professional yang memiliki 2 Gelar Pendidikan yaitu D3 dan S1 yang mampu menyajikan informasi untuk memenuhi kebutuhan stakeholders dalam bidang akuntansi melalui penyusunan laporan keuangan, penyusunan system informasi akuntansi dan pemeriksaan laporan keuangan. Lulusan program studi ini juga akan dibekali dengan pengetahuan dan ketrampilan di bidang Pasar Modal.
Gelar: Ahli Madya (A.Md) dan Sarjana (S.Ak)
Durasi: 4 tahun
Syarat: SMA, SMK dan MAN semua jurusan
Program studi ini dirancang untuk mencetak tenaga Sarjana yang memiliki kompetensi dan terampil serta memiliki pengetahuan dalam melakukan pekerjaan dan ketrampilan di bidang Pasar Modal.
Gelar: Sarjana (SM)
Durasi: 4 tahun
Syarat: SMA, SMK dan MAN semua jurusan
Program studi ini dirancang untuk mencetak tenaga Ahli Madya (A.Md) professional yang memiliki kompetensi dan terampil serta memiliki pengetahuan dalam melakukan pekerjaan perpajakan baik manual maupun komputerisasi secara baik dan benar. Lulusan program studi ini juga akan dibekali dengan pengetahuan dan ketrampilan di bidang Pasar Modal.
Gelar: Ahli Madya (A.Md)
Durasi: 3 tahun
Syarat: SMA, SMK dan MAN semua jurusan
© 2022 BCM College . All Rights Reserved.